Articles

Read the articles about accounting,internal audit, tax, human resource,information and technology.

Pentingnya Body Language Dalam Dunia Kerja

17 January 2017
Category: SECRETARY
Penulis:         Annisa Lupita R.
Pentingnya Body Language Dalam Dunia Kerja

Seberapa penting peranan bahasa tubuh bagi kita? Dalam dunia kerja kadang ada beberapa hal yang perlu ditekankan dengan body language. Olah tubuh atau body language sangat berpengaruh untuk menunjang pekerjaan yang baik sehingga lawan bicara merasa nyaman saat berbicara dengan kita.

Menurut David Cohen, seorang penulis, bahasa tubuh mampu menyingkapkan topeng-topeng yang kita pakai dan hal itu merupakan “isyarat yang bocor.” Isyarat yang sebenarnya tidak ingin kita berikan namun tidak dapat terkontrol dan terlepas dengan sendirinya.

Bahasa tubuh yang kita gunakan termasuk kontak mata, ekspresi wajah, gerak-isyarat, gaya, ruang atau jarak, wilayah pribadi serta sentuhan. Bahasa tubuh dipakai untuk mendukung pesan yang dikirim agar lebih mudah dimengerti terutama pada saat kita mengirimkan pesan yang mengandung perasaan.

Penggunaan bahasa tubuh dalam bekerja merupakan cara penekanan ekspresi pesan yang akan disampaikan. Hal ini penting untuk menghindari terjadinya kesalahaninformasi. Saat berkomunikasi dengan menggunakan bahasa tubuh akan memperjelas bahasa dan akan menghasilkan dampak positif yang mungkin tidak diduga. Berikut kami sampaikan 5 alasan pentingnya body language dalam dunia kerja:

Memahami pikiran seseorang

Untuk memahami pikiran seseorang selain dengan bahasa verbal yang diungkapkannya, kita bisa mengamati ekspresi wajah dan tatapan matanya. Tidak sedikit orang yang mengalami kesulitan dalam mengungkapkan buah pikir dan perasaannya. Juga ada banyak orang yang mampu menyembunyikan apa yang dipikirkannya. Dengan mengamati body language-nya, kita bisa lebih memahami apa yang dipikirkan orang lain. Contohnya, rekan kerja yang akan diberikan tugas. Kita bisa melihat ekspresi yang ditunjukkan ketika diberikan tugas tersebut, apakah menjadi murung atau justru baik-baik saja.

Menghindari kesalahpahaman

Ada banyak pembicaraan yang tidak tersampaikan dengan baik maksudnya. Agar tidak terjadi miss communication, sebaiknya kita belajar memahami bahasa tubuh dengan baik. Penggunaan body language yang benar akan mendukung tersampaikannya pesan dengan lebih tepat dan akurat. Contohnya, rekan kerja meminta bantuan kita untuk mengerjakan sesuatu. Sebenarnya kita mau mengerjakan hal tersebut, namun body language yang kurang tepat bisa membuat orang lain beranggapan kita tidak mau mengerjakan pekerjaan itu.

Menakar kadar emosi

Kondisi kejiwaan seseorang bisa tersamarkan dengan kata-kata. Tetapi ia tidak bisa menyembunyikan gesture tubuhnya. Memahami bahasa tubuh penting bagi kita agar dapat menakar kadar emosi seseorang melalui ekspresi wajah dan tubuhnya. Dengan memahami kadar emosi seseorang, kita bisa melakukan langkah bijak saat berkomunikasi dengannya. Contohnya, jika sedang mengalami badmood, daripada kita mengekspresikannya dengan kata-kata yang berapi-api atau mengeluarkan kata-kata kotor, lebih baik kita mengekspresikannya dengan bahasa tubuh yang bisa membuat kita tidak terlihat sedang emosi pada seseorang.

Mengetahui tanda kebosanan

Seorang komunikator verbal biasanya sangat suka untuk berbicara dengan siapa saja dan di mana saja. Dengan memahami body language secara detil, kita dapat mengetahui jika lawan bicara sedang bosan dan tidak ingin mendengarkan atau tidak suka dengan topik pembicaran dengan membuat batasan melalui ungkapan bahasa tubuhnya. Contohnya, melipat tangan di dada tetapi tangan mengepal tinju. Atau salah satu kaki yang yang seperti ingin pergi. Hal tersebut menunjukkan bahwa orang tersebut sudah ingin menghentikan pembicaraan dengan kita.

Dengan mempelajari bahasa tubuh, kita dapat mengetahui arti dari setiap gerakan tubuh manusia. Bahasa tubuh yang paling mudah dipelajari adalah dengan mempelajari cara kontak mata, jabat tangan, postur tubuh, ekspresi wajah, cara mengisi ruang dan lain-lain. Kita ingin menjadi komunikator yang handal? Segera pelajari body language dan tingkatkan kemampuan komunikasi verbal.

Mengenali bahasa tubuh juga sangat penting dalam dunia kerja. Terkadang, kita harus memiliki pemahaman yang tinggi terhadap bahasa tubuh yang dikeluarkan seseorang. Kita bisa saja terkena masalah dan salah mengartikan pembicaraan seseorang jika kita tidak mampu membaca body language penting mereka. Hal ini bisa saja menjadi satu kebiasaan yang menentukan kesuksesan anda dalam berkarir kedepannya.

Dalam dunia kerja bahasa tubuh akan lebih rumit karena akan ada banyak hal yang harus kita perhatikan. Sebagai contoh, jika kita berada dalam satu lift bersama seseorang yang sedang membawa sesuatu dan dia mengangkatnya seolah menjadi pembatas antara dirinya dengan kita, hal ini berarti bahwa orang tersebut tidak ingin kita ajak bicara. Jika sudah begini, kita sebaiknya tidak mengeluarkan sepatah kata pun.

Mempelajari body language penting dalam dunia kerja karena hal ini perlu untuk dilakukan agar kita bisa bertahan dalam membangun karir. Jika kita tidak memiliki pemahaman yang lebih dalam mengenali bahasa tubuh, bisa dipastikan kita akan merasa terintimidasi dengan rekan–rekan kerja. Karenanya, bahasa tubuh juga memiliki peran penting mencapai sukses karir Anda.

   For Further Information, Please Contact Us!